Header Ads

PRESS RELEASE Fightout, unit hardcore asal Gresik merilis “Dekadensi”

 




PRESS RELEASE

Fightout, unit hardcore asal Gresik merilis “Dekadensi”

Setelah merilis single “Revolution of Life” di tahun 2019, Fightout kembali

merilis single baru bertitel “Dekadensi”.

Single ini menceritakan tentang individu atau masyarakat yang kehilangan

haknya dan dipandang sebelah mata oleh kekuatan penguasa. Tragedi

pelanggaran HAM seperti kekerasan, penghilangan hingga pembunuhan yang

sampai saat ini tidak terselesaikan dan tidak ada kejelasan. Ditambah dengan

sikap brutal dan represif aparat terhadap individu atau masyarakat yang

menuntut haknya dan masih banyak lagi pelanggaran-pelanggaran HAM hingga

sampai saat ini negara masih mengalami dekadensi moral.

Dalam proses pembuatan karya, unit pure hardcore asal kota Gresik Jawa Timur

yang beranggotakan Vian (Voc), Rizky (Drum), Ekky (Gitar), Ijin (Bass), dan Ijun

(Gitar) ini tidak hanya terinfluence dari band-band pure hardcore, tapi juga

terinfluence dari band-band bergenre lain seperti Get The Shot, Slayer dan Walls

of Jerico untuk memperkaya musik mereka.

Single ini nantinya juga akan tergabung di dalam mini album pertama Fightout

yang bertitel “Dominasi” yang akan dirilis dalam format fisik.

Bekerjasama dengan Frogsrec, Dekadensi akan tersedia di semua platform

digital pada tanggal 7/7/21.


BLURB

“Keadilan menjadi lacur, terbius fatamorgana penguasa...”

FIGHTOUT Social Media

https://www.instagram.com/fightout_/

https://www.facebook.com/fightout15

No comments

Note: Only a member of this blog may post a comment.